Sachrudin Walikota Tangerang Terpilih Sampaikan Ucapan Terima Kasih Kepada Seluruh Warga Kota Tangerang.

TANGERANG – Sachrudin Walikota Tangerang Terpilih menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh warga kota Tangerang atas partisipasinya dalam pilwalkot Tangerang tahun 2024.

Saya mengucapkan terima kasih atas doa dan dukungannya atas kemenangan pasangan Sachrudin – Maryono sebagai Walikota dan wakil wali kota Tangerang terpilih, ujarnya dikediamannya di kawasan Cipondoh, Kota Tangerang, Banten, Minggu (30/11/2024) kepada awak media. Insyaallah kita menunggu pengumuman dan Penerapan KPU kata wakil wali kota Tangerang dua periode ini.

Seperti diketahui, beberapa hasil perhitungan cepat atau quick count beberapa lembaga menetapkan pasangan Sachrudin dan Maryono Hasan menempati posisi teratas dengan meraih suara 51,35 persen.

Sachrudin-Maryono diusung empat parpol, yakni Golkar, PDIP, PKB dan Demokrat. Ditambah 8 partai nonparlemen, yakni Partai Hanura, Partai Kebangkitan Nusantara, Partai Buruh, Partai Perindo, Partai Garuda, Partai Ummat, Partai Prima dan Partai Gelora.

Calon kepala daerah Kota Tangerang nomor urut tiga itu berhasil unggul dari dua kandidat lainnya, yakni Faldo Maldini dan Fadhlin Akbar, serta Ahmad Amarullah dan Bonnie Mufidjar.

Pasangan calon yang diusung oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM) yaitu pasangan Faldo-Fadhlin berada di urutan ke dua dengan raihan 33,33 persen suara.

Sementara itu pasangan calon Amarullah dan Bonnie hanya memperoleh angka 15,32 persen suara masyarakat Kota Tangerang.
Dalam hitungan cepat tersebut suara yang masuk telah seluruhnya alias 100 persen, dengan presentase Margin of Error hanya di kisaran angka 1 persen.

Dari 13 kecamatan se-Kota Tangerang, pasangan yang menggagas program 3 M atau Gampang Kerja, Gampang Sembako dan Gampang Sekolah itu hanya terkalahkan di kecamatan Cibodas dengan raihan angka 41,14 persen.
Namun demikian di 12 kecamatan lainnya di Kota Tangerang, pasangan berjuluk SAMA (Sachrudin-Maryono) memenangkan persaingan dengan perolehan terendah 44,75 persen dan angka tertinggi mencapai 59,64 persen.

Atas keberhasilannya memenangkan Pilkada 2024 tersebut, Sachrudin menyampaikan rasa syukurnya. “Alhamdulillah hasil quick count atau perhitungan cepat dari KedaiKOPI sudah final hari ini dan kami pasangan Sachrudin dan Maryono mendapat nilai tertinggi sampai ke angka 51 persen,” ujar Sachrudin kepada media ini (30/11/2024).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »